Pembuatan Video Interaktif Alat - Alat dan Persiapan Fisik Pendakian Gunung sebagai Media Pembelajaran

Nurhidayat, Ilham (2022) Pembuatan Video Interaktif Alat - Alat dan Persiapan Fisik Pendakian Gunung sebagai Media Pembelajaran. Diploma thesis, Politeknik Negeri Media Kreatif.

[thumbnail of Pembuatan Video Interaktif Alat - Alat dan Persiapan Fisik Pendakian Gunung sebagai Media Pembelajaran] Text (Pembuatan Video Interaktif Alat - Alat dan Persiapan Fisik Pendakian Gunung sebagai Media Pembelajaran)
DocTA22_-_19012057_-_Ilham_Nurhidayat_preliminary.pdf - Published Version
Available under License Creative Commons Attribution Share Alike.

Download (822kB)

Abstract

Pembelajaran yang dilakukan pada saat penyampaian materi pembelajaran alat -
alat dan Persiapan Fisik Pendaki Gunung pada organisasi ekstrakurikuler Siswa
Pecinta Alam SMK Al - Muhajirin Depok masih dengan cara konvensional yaitu
dengan menjelaskan di depan anggota organisasi Siswa Pecinta Alam SMK Al -
Muhajirin Depok. Pada saat Penyampaian materi alat – alat dan persiapan fisik
Pendakian Gunung, alat - alat yang digunakan sebagai media belajar masih kurang
lengkap, serta pemahaman tentang persiapan fisik dari anggotanya masih kurang,
untuk menutupi ketidaklengkapan dan kurangnya pemahaman tersebut pihak Siswa
Pecinta Alam SMK Al – Muhajirin Depok meminjam ke anggota yang memiliki
dan menyewa peralatan ke rental peralatan outdoor. Pada era kemajuan teknologi
informasi yang pesat pada saat ini memungkinkan penyelesaian masalah di atas
salah satu caranya dengan membuat video interaktif dengan mencakup semua
materi yang ingin disampaikan pihak Siswa Pecinta Alam SMk Al -Muhajirin
Depok. Maka dari itu penulis tergerak untuk membuat video interaktif tentang alat
- alat dan persiapan fisik Pendakian Gunung. Dan dengan adanya video interaktif
ini diharapkan menyelesaikan permasalahan ketidaktersediannya alat – alat dan
kurangnya pemahaman persiapan fisik Siswa Pecinta Alam SMK Al – Muhajirin
Depok.

Item Type: Thesis (Diploma)
Additional Information: 1. Hafid Setyo Hadi, S.T., M.T. 2. Yudha Pradana, M.Pd.
Uncontrolled Keywords: Alat – alat Pendakian Gunung, Persiapan Fisik Pendakian Gunung, Siswa Pecinta Alam SMK Al – Muhajirin Depok, dan Video Interaktif.
Subjects: L Education > L Education (General)
Divisions: Polimedia Jakarta > Jurusan Desain > Prodi Teknologi Rekayasa Multimedia
Depositing User: Ilham Nurhidayat
Date Deposited: 17 Oct 2022 08:21
Last Modified: 17 Oct 2022 08:21
URI: http://repository.polimedia.ac.id/id/eprint/3093

Actions (login required)

View Item
View Item