PEMBUATAN MEDIA PEMBELAJARAN MENGENAL NEGARA – NEGARA ASEAN BERBASIS AUGMENTED REALITY

Irawan, Inasya (2022) PEMBUATAN MEDIA PEMBELAJARAN MENGENAL NEGARA – NEGARA ASEAN BERBASIS AUGMENTED REALITY. Diploma thesis, Politeknik Negeri Media Kreatif.

[thumbnail of PEMBUATAN MEDIA PEMBELAJARAN MENGENAL  NEGARA – NEGARA ASEAN BERBASIS AUGMENTED  REALITY] Text (PEMBUATAN MEDIA PEMBELAJARAN MENGENAL NEGARA – NEGARA ASEAN BERBASIS AUGMENTED REALITY)
Preliminary_19012058.pdf - Accepted Version
Available under License Creative Commons Attribution Share Alike.

Download (1MB)

Abstract

Tugas akhir ini dilatarbelakangi adanya permasalahan pada pembelajaran materi ASEAN di SD Islam AL-A’Laa. Saat ini SD Islam Al-A’laa hanya mengandalkan media pembelajaran buku paket tematik dan infocus untuk mata pelajaran yang bersifat teori. Pembelajaran mengenai ASEAN menjadi terhambat karena media pembelajaran buku paket yang digunakan hanya berupa teks dan gambar, hal tersebut membuat peserta didik mudah bosan dan tidak fokus saat proses pembelajaran. Dalam mengatasi masalah tersebut pembuatan media pembelajaran berbasis Augmented Reality yang bertema mengenal negara-negara ASEAN merupakan solusi yang baik dalam mempelajari materi. Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah metode kualitatif yang bersifat deskriptif. Dengan menggunakan teknik pengambilan data berupa wawancara, observasi dan studi pustaka. Media pembelajaran ini memiliki fitur augmented reality yang akan menampilkan bendera dan mata uang dengan latar suara lagu kebangsaan tiap negara ASEAN. Dalam penelitian ini diharapkan akan meningkatkan aspek kognitif peserta didik, membantu peserta didik meningkatkan pemahaman materi pembelajaran serta meningkatkan minat belajar peserta didik.

This final project is motivated by problems in learning ASEAN material at AL-A’Laa Islamic Elementary School. Currently Al-A'laa Islamic Elementary School only relies on learning media for thematic and infocus textbooks for theoretical subjects. Learning about ASEAN is hampered because the textbook learning media used are only in the form of text and images, this makes students easily bored and not focused during the learning process. In overcoming this problem, making Augmented Reality-based learning media with the theme of knowing ASEAN countries is a good solution in learning the material. The method used in this research is a descriptive qualitative method. By using data collection techniques in the form of interviews, observations and literature studies. This learning media has an augmented reality feature that will display flags and currency with the background sound of the national anthem of each ASEAN country. In this study, it is hoped that it will improve the cognitive aspects of students, help students improve understanding of learning materials and increase students' interest in learning.

Item Type: Thesis (Diploma)
Additional Information: Rudy Cahyadi, MT Yudha Pradana,M.Pd
Uncontrolled Keywords: Media Pembelajaran, SD Islam Al-A’laa, ASEAN, Augmented Reality. Learning Media, Al-A'laa Islamic Elementary School, ASEAN, Augmented Reality.
Subjects: T Technology > T Technology (General)
Divisions: Polimedia Jakarta > Jurusan Desain > Prodi Teknologi Rekayasa Multimedia
Depositing User: Inasya Irawan
Date Deposited: 15 Sep 2022 01:43
Last Modified: 15 Sep 2022 01:43
URI: http://repository.polimedia.ac.id/id/eprint/1520

Actions (login required)

View Item
View Item